Margies' Blog

Sugeng Rawuh... ayo berbagi

Cari Blog Ini

Total Tayangan Halaman

Minggu, 16 Mei 2010

Hari yang sibuk

Minggu, adalah hari yang paling sering kita tunggu, setelah aktivitas melelahkan selama seminggu penuh. hari yang dinanti dengan irama rengekan putri - putriku.Kolam renang, jalan- jalan, aaaah...masing -masing punya keinginan yang berbeda. duuuh pusing. Tapi, aku malah tak meloloskan satupun permintaan mereka. Tugas - tugas menumpuk minta sentuhan tanganku. Berpacu dengan waktu, dan harus kunikmati sebagai bagian dari komitmenku.
Aku jadi ingat nasihat indah yang pernah kubaca di La Tahzan, karya Dr. Aidh Al - Qarni;
Elia Abu Mahdi berkata :
Orang berkata, " Langit selalu berduka dan mendung".
Tapi aku berkata " tersenyumlah, cukuplah duka cita di langit sana ".
Orang berkata " Masa muda telah berlalu dariku "
Tapi aku berkata " tersenyumlah, bersedih mengingat masa lalu tak akan mengembalikannya padamu ".
Orang berkata " Langitku yand ada di dalam jiwa telah membuatku merana dan berduka . Janji - janji telah menghianatikuketika kalbu telah menguasaimya,bagaimana mungkin aku mampu mengembangkan senyum manisku ?"
Maka akupun berkata " Tersenyum dan berdendanglah, karna kalau kau membandingkan, semua umurmu kan habis untuk merasakan sakitnya,,, "
Orang berkata " Perdagangan selalu penuh dengan intrik dan penipuan, ia laksana musafir yang akan mati karena terserang rasa haus ".
Tapi aku tetap berkata " Tetaplah tersenyum, karena engkau akan mendapatkan penangkal dahagamu. Cukuplah engkau tersenyum, karena mungkin hausmu akan sembuh dengan sendirinya. maka mengapa kau harus bersedih dengan dosa dan kesusahan orang lain, apalagi sampai engkau seolah- olah yang melakukan dosa dan kesalahan itu ?"

Naaah masihkah Anda tidak mau jua tersenyum pada dunia? Senyumu pada saudaramu shodaqoh bukan? Tersentumlah kawan....lupakan kepenatan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar